Selasa, 13 September 2011

Tips Menghadapi Si Dia Saat Kencan Pertama

Kencan Pertama

Tips Menghadapi Si Dia Saat Kencan Pertama - Bagaikan sebuah tes, kencan pertama sangat menentukan kelanjutan atau tidaknya hubungan seseorang. Agar semuanya berjalan lancar, dibutuhkan kepercayaan diri yang tinggi.

Kencan pertama bisa jadi sangat menegangkan karena Anda tidak ingin melakukan satupun kesalahan pada malam itu. Padahal Anda masih bisa terlihat percaya diri, meskipun sebenarnya hati dan kaki bergetar kencang.

Tatap mata si dia selama mengobrol, namun ketika Anda merasa kalimat yang keluar mulai bergetar, maka berhentilah sejenak untuk menghela nafas panjang sebelum Anda kembali berbicara. Hal ini sangat baik untuk menjaga tingkah laku Anda selama kencan pertama.

Saat berbicara, pikirkan terlebih dahulu apa yang akan Anda ucapkan. Hindari penggunaan kata-kata yang kurang sopan karena bisa menurunkan sedikit derajat Anda di matanya.

Pastikan dia mengerti apa yang Anda ucapkan. Jangan berbicara terlalu pelan dan terlalu cepat. Anda tidak sedang berada pada lomba pidato. Berbicara terlalu lantang juga tidak baik. Hal tersebut dapat membuat orang di meja sebelah mendengar dengan jelas pembicaraan Anda dan bisa mengganggunya.

Jangan berbicara terlalu pelan. Jika Anda memang memiliki suara yang cukup pelan, sebaiknya tingkatkan volume suara. Atau jika Anda ragu dengan apa yang akan diucapkan sehingga harus menggunakan volume yang kecil, sebaiknya Anda tidak membicarakannya sama sekali.

Berbicara terlalu cepat juga tidak baik untuk kencan pertama. Si dia tentunya tidak pernah berharap mengencani seorang rapper.

Anda juga bisa mengalihkan pikiran sejenak dengan menggoyang-goyangkan kaki atau melihat sekitar sejenak untuk melepaskan ketegangan. Jika tidak berhasil juga, pergilah ke kamar mandi untuk menghela nafas dan menenangkan pikiran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar